get app
inews
Aa Text
Read Next : Penertiban PKL di Pantai Padang Ricuh, Pedagang Ngamuk Hadapi Satpol PP 

Palak Wisatawan di Pantai Padang, 2 Pemuda Dicokok Satreskrim

Senin, 06 Juni 2022 | 14:15 WIB
header img
2 pelaku pemalakan terhadap pengunjung di Pantai Padang, kawasan Jembatan Purus, Sumatera Barat (Sumbar) dicokok. (Foto: Antara)

PADANG, iNews.id - 2 pelaku pemalakan terhadap pengunjung di Pantai Padang, kawasan Jembatan Purus, Sumatera Barat (Sumbar) dicokok. Pelaku memalak wisatawan pada Sabtu (4/6/2022) lalu. 

Kedua pelaku merupakan warga Purus I dan Purus III, Padang Barat, Kota Padang berinisial K (20), dan D yang masih berusia 17 tahun. 

"Pelaku diciduk pada Minggu malam (5/6/2022) sekitar pukul 23.00 WIB di kawasan Purus III oleh Tim Klewang Satreskrim Polresta Padang," kata Kepala Satuan Reserse Kriminal Polresta Padang Kompol Dedi Adriansyah Putra, Senin (6/6/2022). 

Usai diamankan, keduanya langsung dibawa ke Mako Polresta Padang untuk menjalani pemeriksaan dan proses lebih lanjut. Dari pemeriksaan sementara terungkap bahwa modus yang digunakan oleh pelaku adalah mencari pengunjung yang datang berpasangan ke Pantai Padang. 

"Setelah menemukan calon korban, pelaku lalu mendatangi dan menuduh mereka telah berbuat mesum. Setelah itu korban dimintai sejumlah uang," katanya.

Bahkan untuk pelaku K diketahui telah beraksi lebih dari satu kali, karena Pada April 2022 dia juga melakukan hal yang sama bersama rekannya berinisial A di kawasan Pantai Padang. 

"Saat itu pelaku merampas ponsel milik korban hingga korbam mengalami kerugian sekitar Rp2,8 juta. Pelaku telah ditangkap lebih dulu oleh jajaran Polsek Padang Barat," katanya. 

Sebelumnya, pelaku K dan D menjadi sorotan karena keduanya memintai uang pada Sabtu (4/6/2022) ke pengunjung. Aksi itu direkam oleh korban kemudian diunggah ke media sosial instagram. 

Dalam video yang beredar tersebut terlihat pelaku meminta uang Rp20.000 kepada korban dengan alasan uang ronda, akan tetapi korban hanya memberinya Rp5.000.
 

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut