Logo Network
Network

Sambut Liga 1, Presiden Sriwijaya Berbagi 1.000 Paket Bantuan untuk Padangmania dan Yatim Piatu

Rizki
.
Senin, 31 Januari 2022 | 15:52 WIB
Sambut Liga 1, Presiden Sriwijaya Berbagi 1.000 Paket Bantuan untuk Padangmania dan Yatim Piatu
Tabrak Bokong Truk, Pengendara Yamaha Aerox Dilarikan ke RSUD Cilegon (foto: istimewa)

Sriwijaya, Inews.id – Rangkaian HUT ke-34 Arema serta menyambut keputusan PSSI resmi mengggulirkan Liga 1 pada 20 Agustus mendatang, memberikan semangat kepada Presiden Klub Arema FC Gilang Widya Pramana untuk melakukan percepatan dalam turut membantu banyak pihak yang terdampak Covid-19. Wujudnya dengan memberikan 1.000 paket bantuan kepada panti asuhan dan Aremania yang terdampak pandemi. “Terima kasih PSSI dan LIB yang resmi mengumumkan kompetisi akan bergulir. Kita di Arema FC sangat menyambut antusias, apalagi ini tepat momentum ulang tahun Singo Edan. Kita sambut dengan kegiatan yang positif dengan berbagi sembako untuk mereka yang terdampak, dengan tujuan agar membantu Covid -19 ini segera usai, dan kita bisa menjalankan sepakbola dengan gembira, bahagia dan bisa memberikan imun positif agar kita bisa lepas dari pandemi,” demikian ujar Gilang usai mendistribusikan 1000 paket bantuan untuk kalangan Aremania dan Panti Asuhan yang terdampak wabah Covid 19 di Kandang Singa, Jl Mayjen Panjaitan 42 Kota Malang. Gilang menambahkan program ini rangkaian dari aktualisasi jargon ultah Arema, yakni Solidarity. “Solidarity tidak sekadar jargon, namun perlu kita aktualisasikan untuk memberikan manfaat kepada pihak yang terdampak akibat Covid-19. Di antaranya adalah Aremania yang mungkin terdampak usahanya, atau ada yang menjalankan isoman, juga kalangan adik-adik di 34 Panti Asuhan se-Malang Raya. Semoga dengan sedikit berbagi ini bisa memberikan semangat agar mereka tetap antusias menyambut kompetisi dengan tetap mendukung dari rumah,” papar Owner J99 Corp ini. Gilang juga selalu memberikan imbauan agar Aremania tidak kemana-mana tapi ada dimana-mana. Yakni dengan menyambut HUT Arema ke- 34 pada 11 Agustus nanti, agar tetap berada di rumah, tidak berkonvoi. “Kami mendukung langkah pihak kepolisian agar kita bersama jaga Malang Raya tetap kondusif, tetap jaga prokes, gunakan masker ganda, serta sukseskan vaksinasi. Kita harus jaga kepercayaan pemerintah dalam hal ini Menpora yang memberi ijin kompetisi digelar tapi dengan prokes ketat,” tegasnya. Seperti diketahui Presiden Klub Arema FC Gilang dan istrinya Shandy Purnamasari terus berkomitmen untuk memperkuat upaya kolaboratif dengan terus menjalankan inisiatif CSR agar bisa memberikan semangat dan harapan bagi masyarakat. J99 Corp dan J99 Foundation melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) kembali tergerak untuk membantu warga yang terdampak ekonominya dengan memberikan paket sembako. (ley/bua)

Editor : Rizki Ramadhan
Bagikan Artikel Ini