Hanya Gegara Hal Ini Orang Bisa Jadi Bangkrut, Ludes Habis Semuanya

Vitrianda Hilba Siregar
Manusia bangkrut gegara ghibah. Foto: Freepik

PADANG, iNewsPadang.id - Bangkrut kalah dalam aktivitas di pasar finansial atau bangkrut gara-gara main Kripto atau bangkrut karena kalah dalam persaingan bisnis maka itu belum seberapa.

Ada orang yang bangkrut melebih hal-hal di atas tadi, bahkan hal ini sangat mengerikan di akhirat kelak. Penyebabnya pun sebenarnya sepele namun tidak pernah diperhatikan dan lalai.

Lantas bangkrut seperti apa yang dimaksud hingga bawa-bawa akhirat segala?

Nah, bangkrut dalam konteks ini gegara ghibah lisan maupun tulisan melalui media sosial.

Bayangkan saja ibadah yang Anda lakukan selama ini dan ditabung menjadi bekal di akhirat lenyap, ludes hanya karena ghibah

Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam berkata :

“Muflis (orang yang pailit) dari umatku ialah, orang yang datang pada hari Kiamat membawa (pahala) sholat, puasa dan zakat, namun (ketika di dunia) dia telah mencaci dan (salah) menuduh orang lain, makan harta, menumpahkan darah dan memukul orang lain (tanpa hak). Maka orang-orang itu akan diberi pahala dari kebaikan-kebaikannya. Jika telah habis kebaikan-kebaikannya, maka dosa-dosa mereka akan ditimpakan kepadanya, kemudian dia akan dilemparkan ke dalam neraka”. (HR. Muslim).

Sementara orang yang di-ghibahi dan mengetahui hal itu tidak perlu panik, tenang saja, apalagi membalas dengan perbuatan yang mungkin lebih keras.

Editor : Vitrianda Hilba Siregar

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network