SOLOK SELATAN, iNEWSPadang.ID— Wilayah Solok Selatan, Sumatera Barat, diguncang gempa bumi dangkal secara beruntun pada Minggu siang, 4 Januari 2026.
Dalam rentang waktu kurang dari 30 menit, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat sedikitnya empat kali gempa dengan magnitudo bervariasi, dengan kekuatan terbesar mencapai magnitudo 3,6.
Gempa pertama terjadi pada pukul 11.42 WIB dengan magnitudo 2,9. Episentrumnya berada sekitar 17 kilometer di selatan Solok Selatan pada kedalaman 5 kilometer.
Selang tiga menit kemudian, pukul 11.45 WIB, gempa susulan berkekuatan magnitudo 2,7 kembali terjadi di lokasi yang berdekatan, sekitar 16 kilometer selatan Solok Selatan, juga pada kedalaman 5 kilometer.
Aktivitas seismik berlanjut pada pukul 11.55 WIB. Gempa ketiga tercatat bermagnitudo 2,7 dengan pusat gempa berada sekitar 33 kilometer barat daya Solok Selatan pada kedalaman 10 kilometer.
Puncak rangkaian gempa terjadi pada pukul 12.08 WIB, ketika gempa berkekuatan magnitudo 3,6 mengguncang wilayah sekitar 20 kilometer selatan Solok Selatan dengan kedalaman 10 kilometer.
BMKG menyatakan seluruh gempa tersebut tergolong gempa dangkal dan tidak berpotensi menimbulkan tsunami.
Editor : Wahyu Sikumbang
Artikel Terkait
